Tekno dan Tutorial Terbaru
Tips  

6 Kelebihan Dan Kekurangan Makanan Kucing Felibite

6 Kelebihan Dan Kekurangan Makanan Kucing Felibite

Felibite adalah merek makanan yang cukup terkenal, bahkan cukup laris di kalangan pecinta kucing. Berbagai saran dari teman teman pecinta kucing, kerap kali mendorong seseorang untuk membeli merek ini. Apalagi dengan iming iming harganya yang murah.

Tapi memang menurut pengalaman dari orang orang. Merk makanan kucing ini cukup bagus.

Saya kutip dari situs https://kucingku.id, ada seorang yang bernama Oca Firosa. Ia menjelaskan bahwa kucingnya hanya mau makan Felibite. Bahkan ia sudah mencoba menggantinya dengan berbagai merek. Namun selalu saja kucingnya hanya mau makan Felibite. Bahkan katanya bulu kucingnya menjadi bagus dan lebat.

Ada juga pecinta kucing lain yang bernama Krissy. Ia memiliki pengalaman selama memberikan kucing dengan makan felibite aman aman saja. Hanya pernah mengalami pup encer. Namun itu juga hanya sesekali saja, jarang terjadi

6 Kelebihan Dan Kekurangan Makanan Kucing Felibite

 

Kelebihan Makanan Kucing Felibite

Nah Dengan nutrisi yang banyak seperti kandungan vitamin, Omega 3 dan 6, serta kandungan lainya. Membuat Felibite cukup diminati hingga saat ini.

Berikut ini Kelebihan nya :

  • Mengandung Yucca Extract yang berfungsi sebagai penghilang bau kotoran kucing.
  • Memiliki nutrisi seperti taurine yang bagus buat mata.
  • Mengandung Omega 3 dan 6.
  • Memiliki Banyak Vitamin.
  • Mudah Di Dapat.
  • Harganya cukup murah.
  • Ukuran Kemasan Sangat Beragam
  • Banyak yang merasa cocok

Kekurangan makanan Felibite

  • Kalau tidak cocok bisa bikin diare
  • Kehilangan Nafsu Makan.
  • Kucing Bisa Sakit Perut

Varian makanan Felibite

Ada banyak sekali macam macam varian untuk merek ini. Misalkan ada varian Mother And Baby Kitten atau Felibite Healthy and Tasty.

Selain itu, makanan ini juga dilengkapi dengan 2 rasa yang berbeda. Yaitu rasa seafood dan tuna. Jadi tinggal Anda sesuaikan rasa apa yang kucing suka.

Bentuk Makanan Kucing

Sementara untuk bentuknya, makanan ini memiliki bentuk seperti donat kecil kecil. Atau seperti cincin yang kecil. Ya lumayanlah, tidak terlalu besar. Jadi kucing gampang makannya.

Tapi yang penting kucingnya doyan sih, dan juga cocok pas makan. Biar tetap sehat.